Senin, 02 September 2013

Twitter Tips – Bagaimana Agar Tweet Banyak di Retweet

Bila tweet Anda di retweet oleh orang lain mungkin Anda akan merasa senang bukan ? Ya, memang merupakan kebanggaan tersendiri, sama halnya bila status Facebook Anda mendapat ‘jempol’ dan komentar dari pengguna lain. Untuk membuat orang me-retweet tweet Anda ternyata ada kiat dan trik khusus.
Berikut ini tips tentang cara agar tweet banyak di retweet oleh follower Anda.
  1. Space : Usahakanlah jangan membuat tweet yang terlalu panjang hingga menghabiskan jumlah karakter yang disediakan. Sisakanlah ruang sekitar 17 hingga 20 karakter untuk diisi oleh respons dari follower Anda. Time is Money, banyak para tweeps yang enggan membuang waktunya hanya untuk sekedar menghilangkan beberapa karakter yang Anda buat untuk memberi respon. Permudahlah follower Anda.
  2. Konten : Kicauan yang Anda lontarkan sebaiknya mengandung kalimat yang berbobot, jangan hanya sekedar spam.Misalnya saja topik-topik yang menyegarkan, pertanyaan, update berita, fenomena yang terjadi di sosial media, humor, ide brilian, informasi teknologi terbaru, atau juga dapat berisi link yang menuju pada konten yang menarik.
  3. Konsistensi : Tantangan terberat dari seorang tweeps adalah konsistensi. Terkadang sering menyebar kicauan yang menarik setiap harinya bahkan hingga setiap jam, namun tiba-tiba hilang tanpa jejak dari timeline dan tidak muncul lagi ke peredaran.
  4. Etika : Dalam dunia Twitter berlaku juga hukum ‘tweetmu harimaumu’. Lebih baik Anda jangan asal melontarkan kicauan, apalagi hingga menyinggung salah satu pihak secara frontal. Maka dari itu, Anda harus menunjukkan etika yang baik di jagad media sosial. Jagalah secara baik hubungan Anda dengan komunitas Twitter lainnya. Termasuk jangan pernah untuk meminta secara semua follower Anda untuk me-retweet kicauan Anda. Atau bila memang sangat dibutuhkan, mintalah pada segelintir orang saja.
  5. Unik : Pengguna Twitter sangat banyak, tentunya berimbas pada jumlah tweet yang banyak juga. Lantas, manakah yang akan dilirik ? Kicauan yang unik merupakan kicauan yang akan banyak dilihat. Unik disini dapat dinilai dari penyajian kontennya atau penggunaan gaya bahasanya.
  6. Kedekatan : Bila Anda memiliki kedekatan dengan seseorang yang populer di Twitter atau dengan seorang buzzer dapat memiliki keuntungan tersendiri bagi Anda. Dengan kata lain, ia dapat dimintai bantuan untuk membuat Anda tenar.
  7. Timbal Balik : Jangan hanya ingin di retweet, tentu Anda juga harus melakukan hal yang sama terhadap yang Anda follow.Dengan mengikuti tips Twitter tentang cara agar tweet banyak di retweet oleh follower tersebut dengan intensif dan kontinyu,diharapkan akan semakin banyak kicauan Anda yang di retweet. Selamat mencoba.
Sumber http://is.gd/sByRIJ

0 comments:

Posting Komentar

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: Support@templateism.com

Our Team Memebers